Dengan demikian, SSB Asad 313 Purwakarta sukses menjadi yang paling unggul dari 16 tim yang melaju ke babak final nasional AQUADNC 2014. Kemenangan ini merupakan hal yang sangat membanggakan bagi mereka, karena SSB Asad 313 Purwakarta sebenarnya telah tiga kali mengikuti festival sepak bola AQUADNC namun selalu gagal di babak kualifikasi regional Jawa Barat. Kegagalan tidak bisa memudarkan semangat SSB Asad 313 Purwakarta untuk terus berlatih dan mewujudkan mimpi mereka menjadi yang terbai menuju festival sepak bola anak dunia, DNC. Di bawah asuhan pelatih bernama Ramdan, SSB 313 Purwakarta kembali mengikuti AQUADNC di tahun 2014 ini. Mereka berlatih semakin keras dan akhirnya lolos ke babak final, bahkan sampai terpilih mewakili Indonesia di Brazil.
Yadi Mulyadi, striker SSB Asad 313 Purwakarta yang pada Final Nasional ini meraih penghargaan sebagai pemain terbaik, mengatakan, “Kami tidak menyangka bisa menjadi juara karena teman-teman dari Jawa Timur bermain sangat baik. Tapi kami sangat senang dan ingin juga menjadi juara di Brazil nanti. Kami memohon dukungan kepada semua rakyat Indonesia.”
Usai penyerahan trofi juara AQUADNC 2014, Brand Director Danone AQUA, Febby Intan, mengutarakan kegembiraan dan dukungan penuhnya kepada tim pemenang. “Selamat untuk SSB Asad 313 Purwakarta dan selamat berjuang di Brazil, doa kami menyertai kalian. Lakukan persiapan sebaik mungkin dan berikan yang terbaik dari kalian, namun jangan lupa untuk tetap mengutamakan sportivitas dan kesenangan kalian bermain bersama teman-teman, termasuk teman-teman baru kalian nanti di sana.”
Selanjutnya, SSB Asad 313 Purwakarta akan mengikuti serangkaian persiapan untuk menghadapi final dunia DNC di Brazil, antara lain dengan mengikuti pelatihan di Purwakarta dan training camp selama beberapa hari di Kota Malang bersama pelatih resmi AQUADNC 2014, yaitu Jacksen F. Tiago.
“Saya lihat SSB Asad 313 Purwakarta ini memiliki tidak hanya memiliki skill yang baik, tetapi juga termasuk tim yang sangat kompak. Mereka terlihat mengenal satu sama lain dan tahu bagaimana bekerja sama dengan baik saat bermain di lapangan. Ini adalah salah satu kekuatan mereka. Saya berharap bisa menjadi pelatih yang baik bagi anak-anak ini supaya mereka bisa memberikan yang terbaik bagi Indonesia di Brazil bulan November nanti,” ujar Jacksen.
Berikut daftar nama tim dan anak yang keluar sebagai pemenang dalam final nasional AQUADNC 2014:
Juara Nasional : SSB Asad 313 Purwakarta - Jawa Barat
Runner up : SSB Bledeg Biru Malang - Jawa Timur
Juara III : SSB Binuang Muda - Kalimantan Selatan
Juara IV : SSB GMK Kukar - Kalimantan Timur
Tim Fair Play (Peraih Kartu Hijau terbanyak) : SSB Patriot Panton Labu - Aceh
Pemain Terbaik : Yadi Mulyadi, SSB Asad 313 Purwakarta
Kiper Terbaik : Sindo Sandika, SSB Bledeg Biru Malang
Top Skor : M. Irfan, SSB Bledeg Biru Malang (6 gol)
Di tahun ke-12 penyelenggaraannya di Indonesia ini, tidak kurang dari 8.350 tim atau 100.200 anak turut mendaftar untuk menjadi bagian dalam festival sepak bola AQUADNC, yaitu meningkat 50% dari tahun sebelumnya. AQUADNC 2014 memperluas jangkauan peserta hingga ke 32 provinsi dengan titik pelaksanaan klasifikasi regional di 13 kota yang tersebar di seluruh Indonesia, dengan tujuan agar semakin banyak lagi anak-anak Indonesia yang berkesempatan ikut merasakan bertanding bak pemain sepak bola profesional sambil bersenang-senang bersama teman-teman mereka dan belajar mewujudkan mimpi. (adv)
sumber : kompas bola
0 komentar:
Post a Comment